Skip to main content

Pengertian Kerajinan

Pengertian Kerajinan Adalah suatu karya seni yang proses pembuatanya menggunakan keterampilan tangan manusia. Dan biasanya hasil dari sebuah kerajinan dapat menghasilkan sesuatu yang cantik dan indah, dengan sentuhan seni tinggat tinggi serta benda siap pakai.

Kerajinan merupakan suatu usaha yang dilakukan secara terus menerus dengan penuh semangat ketekunan, kecekatan, kegigihan, berdedikasi tinggi dan berdaya maju yang luas dalam melakukan suatu karya (Kadjim 2011:10).

Jadi, kesimpulan nya kerajinan adalah hal yang berkaitan dengan buatan tangan atau kegiatan yang berkaitan dengan barang yang dihasilkan melalui keterampilan tangan (kerajinan tangan).

Pengertian Kerajinan Tangan
Kerajinan Tangan adalah kegiatan menciptakan suatu produk atau barang yang dilakukan oleh tangan dan memiliki fungsi pakai atau keindahansehingga memiliki nlai jual. Kerajinan tangan yang memiliki kualitas tinggi tentu harganya akan mahal, jika kalian memiliki keterampilan dan berusaha untuk membuat suatu produk mungkin dengan kerajinan yang akan anda memiliki bisa menjadi suatu usaha yang menjanjikan.  Contoh Kerajinan Tangan: Sulam, seni lipat, renda, bordir, seni dekoratif dan sebagainya.

Kerajinan tangan mempunyai 2 fungsi, yaitu fungsi pakai dan fungsi hias.

Fungsi pakai adalah kerajinan yang hanya mengutamakan kegunaan dari benda kerajinan tersebut dan memiliki keindahan sebagai tambahan agar menjadi menarik.

Fungsi hias adalah kerajinan yang hanya mengutamakan keindahan tanpa memperhatikan guna dari barang tersebut, contoh kerajinan ini seperti miniatur, patung, dan lain-lain yang hanya menjadi kenikmatan bagi siapa saja yang melihatnya.

Kerajinan Tangan jika dilihat dari segi bahan di bagi menjadi 2 yaitu:

Kerajinan bahan keras
Produk kerajinan dari bahan keras yaitu produk kerajinan yang menggunakan bahan dasar yang bersifat keras. Beberapa bahan keras yang digunakan dalam pembuatan produk kerajinan dapat dibagi menjadi 2, yaitu sebagai berikut.

Bahan keras alami, yaitu bahan yang diperoleh di lingkungan sekitar kita dan kondisi fisiknya keras. Misalnya; kayu, bambu dan rotan.
Bahan keras buatan, yaitu bahan-bahan kerajinan. Misalnya; berbagai jenis logam dan fiberglass.

Kerajinan bahan lunak
Kerajinan bahan lunak merupakan suatu produk kerajinan yang menggunakan bahan bersifat lunak sebagai dasar pembuatannya. Bahan lunak terbagi ke dalam 2 jenis yakni bahan lunak alami dan bahan lunak buatan.

Bahan lunak alami, merupakan bahan lunak yang diperoleh dari alam. cara pengolahanya pun alami tidak dicampur dengan bahan buatan. Contoh bahan lunak alami; tanah liat, serat alam dan kulit hewan.
Bahan lunak buatan, merupakan bahan untuk karya kerajinan yang diolah menjadi lunak. Contoh bahan lunak buatan; bubur kertas, gips, fiberglass, lilin, sabun, spons dan lain-lain.

Berikut macam macam kerajinan tangan dari bahan alam beserta contohnya.

Kerajinan tangan dari tanah liat.
Tanah liat merupakan bahan alam yang melimpat dan dapat dengan mudah ditemui disekitar lingkungan kita. Kerajinan yang banyak dibuat untuk digunakan sebagai peralatan rumah tangga ini dibentuh oleh tangan manusia dengan bantua alat pemutar atau perbot. Beberapa hasil karya kerajinan tangan dari tanah liat yang bisa dengan mudah kita jumpai antara lain.

Gerabah
Gerabah merupakan kerajinan tangan dari tanah liat yang memiliki fungsi sebagai tempat penyimpanan baik air maupun benda lainnya. Kerajinan tanah liat berupa gerabah ini sudah mulai sedikit peminatnya dikarenakan adanya produk yang lebih ringan dan lebih murah dengan bahan baku berupa plastik. Gerabah sebenarnya merupakan produk seni yang hampir sama dengan keramik, hanya berbeda pada permukaannya saja. Gerabah merupakan salah satu contoh karya seni rupa 3 dimensi.

Keramik
Kerajinan keramik sudah dikenal dan berkembang sejak jaman cina kuno. Keramik merupakan salah satu kerajinan tangan yang berasal dari tanah liat yang telah melalui proses pembakaran. Benda benda keramik seperti guci dan vas bunga saat ini lebih menjadi sebuah benda yang memiliki nilai seni serta harga yang tinggi terutama apabila benda keramik tersebut memiliki nilai sejarah dan usia yang tua. Keramik saat ini selai sebagai kerajinan tangan yang memiliki nilai seni juga dimanfaatkan untuk bahan bangunan berupa lantai keramik,

Teko atau poci
Teko dan poci merupakan contoh dari kerajinan tangan berbahan dasar tanah liat yang mungkin sudah jarang kita jumpai di rumah tangga. Teko dan poci sudah menjadi barang antik yang memiliki nilai seni tersendiri dan termasuk salah satu barang koleksi terutama untuk teko dan poci yang memiliki nilai sejarah. Benda seni ini merupakan salah satu contoh seni rupa terapan yang memiliki fungsi sebagai penyimpan dan penyaji minuman. Memahami kerajinan tangan teh poci atau poci dapat menjelaskan dengan mudah perbedaan seni rupa murni dan terapan.

Kerajinan tangan dari serat alami.
Lingkungan Indonesia yang hijau menyimpan beraneka ragam tanaman yang memiliki serat. Beberapa dari tanaman tersebut dari diolah menjadi serat alami. Salah satu kerajinan tangan yang berasal dari bahan alam adalah kerajinan tangan serta alami. Kerajinan alam dengan bahan serat alami ini biasanya dibuat menggunakan teknik teknik dasar anyaman.

Kerajinan dari eceng gondok
Kerajinan tangan berbahan dasar eceng gondok ini muncul sebagai salah satu cara yang produktif untuk menghilangkan limbah enceng gondok yang merugikan. Eceng gondok merupakan tanaman air yang mengapung dengan kecepatan pertumbuhan yang tinggi sehingga sering disebut sebagai gulma yang dapat merusak lingkungan perairan. Kerajinan tangan dari eceng gondok ini dibuat dengan menganyam serat alami yang dibentuk dari eceng gondok kering. Karakteristik serta eceng gondok yang kuat dan mudah dibentuk menjadikanya sering diolah menjadi kerajinan tangan dengan fungsional tertentu mulai dari tas, tempat penyimpanan barang, sandal, sampai dengan furnitur.

Kerajinan dari pelepah pisang
Pelepah daun pisang dapat digunakan sebagai salah satu bahan alami untuk membuat kerajinan tangan serat alami meskipun banyak yang tidak mengetahui ini. Pelepah pisang dapat diolah dan dibuat sebuah karya seni yang memiliki nilai seni dan ekonomi yang tinggi seperti seni lukis dari pelepah daun pisang.

Kerajinan dari daun pandan
Daun pandan merupakan salah satu tanaman dengan bau wangi khasnya yang sering digunakan sebagai bahan pewarna alami serta pewangi beberapa masakan. Ternyata daun pandan dapat menjadi bahan kerajinan seni serta alam yang menghasilkan benda seperti tikar, alas sajadah, topi dan hiasan hiasan lainnya. Selain daun pandan masih ada juga bahan alam yang dapat digunakan sebagai bahan dasar kerajinan sabut alami seperti sabut kelapa dan kulit jagung.

Kerajinan tangan dari kayu
Sebagai negara tropis, kayu merupakan komoditas yang melimpah dan banyak tersedia dari hutan hutan produktif yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia. Kayu merupakan salah satu jenis bahan alam yang dapat dibentuk menjadi sebuah karya seni melalui teknik pahatan, teknik ukir, teknik sambung, teknik bubut dan beberapa teknik lainnya. Kerajinan tangan dari bahan kayu merupakan salah satu kerajinan tangan yang sudah banyak diakui di mancanegara karena kualitas dan bentuk ukirannya yang sangat khas bergantung dari asal daerah kerajinan kayu tersebut.

Kerajinan tangan dari bambu
Selain kayu, bambu juga merupakan salah satu jenis tanaman yang banyak ditemui di negara tropis seperti Indonesia ini. Banyaknya bambu yang melimpah menjadikannya salah satu bahan terbaik untuk membuat kerajinan tangan. Berbagai macam benda seni yang fungsional dapat terbentuk melalui teknik ayaman bambu. Kerajinan tangan dari bambu sering kali dapat memberikan kesan traditional dan antik pada sebuah ruangan.  Beberapa hasil karya dari kerajinan tangan berbahan dasar bambu diantaranya adalah sandal bambu, tudung saji dari bambu, lukisan bambu, dan lainnya.

Kerajinan tangan dari batu
Hampir disetiap tempat batu merupakan benda alam yang dapat dengan mudah ditemui. Sehingga banyak kerajinan tangan yang menggunakan batu sebagai bahan dasarnya. Namun tidak semua batu dapat digunakan menjadi kerajinan tangan karena beberapa jenis batu tidak tahan terhadap teknik pahatan yang dilakukan untuk memporses batu menjadi sebuah kerajinan tangan.

Comments

Popular posts from this blog

pengertian sistem suspensi pada kendaraan

sistem suspensi pada kendaraan  berfungsi untuk menghubungkan bodi kendaraan dengan roda, kontruksinya dibuat sedemikian rupa agar dapat menyerap getaran, oskilasi dan kejutan sebagai akibat dari kondisi dan permukaan jalan yang tidak rata, sehingga diperoleh keamanan dan kenyamanan ketika berkendara. Sistem suspensi  juga berfungsi untuk memindahkan gaya pengereman dan gaya gerak ke body melalui gesekan antara jalan dengan roda-roda. Fungsi terakhir dari sistem suspensi adalah untuk menopang body pada axle dan memelihara letak geometris antara body dan roda-roda. Dengan adanya sistem suspensi, maka kendaraan akan lebih stabil baik ketika terjadi pengereman, belokan, sampai jalan yang bergelombang atau tidak rata. Suspensi juga akan membuat pengendara merasakan kenikmatan dan stabilitas ketika mengendarai.  Syarat-syarat Sistem Suspensi Dalam menjalankan fungsinya, suspensi harus dapat memiliki beberapa syarat yaitu : Mengantar gerakan roda. Memungkinkan...

Komponen Mekanisme Katup OHV dan OHC

Komponen Mekanisme Katup OHV dan OHC + Fungsinya  - Mekanisme katup merupakan sebuah mekanisme yang mengatur buka tutup katup IN dan EX sesuai dengan siklus kerjanya. Seperti yang kita tahu bersama bahwa pada cara kerja motor 4 tak, katup IN akan membuka ketika langkah hisap untuk memasukkan campuran udara dan bahan bakar ke silinder. Dan katup EX akan membuka ketika langkah buang untuk membuang gas sisa-sisa pembakaran. Mekanisme yang mengatur buka tutup kedua katup ini disebut dengan  mekanisme katup , secara garis besar  mekanisme katup  ini terbagi menjadi dua macam yaitu OHV  (Over Head Valve)  dan OHC  (Over Head Camshaft) . Untuk jenis OHC masih dibagi lagi menjadi dua versi yaitu SOHC  (Single Over Head Camshaft)  dan DOHC  (Double Over Head Camshaft) . Sekilas Perbedaan Mekanisme Katup tipe OHV dan DOHC Mekanisme Katup Mekanisme katup tipe OHV  (Over Head Valve)  memiliki ciri khusus yaitu letak ...

Menganalisis Karya Seni Rupa Murni

"Menganalisis Karya Seni Rupa Murni",    1. Pertama, yaitu Borobudur Pagi Hari Judul : Borobudur Pagi Hari Tahun : 1983 Ukuran : 150 cm x 200 cm Media : Cat Minyak “Borobudur Pagi Hari” merupakan salah satu karya Affandi yang terinspirasi oleh megahnya candi Borobudur dan lingkungan sekitar pada masa itu, saat Affandi melintas dan memperhatikan Borobudur di pagi hari. Obyek matahari selalu menarik perhatian di beberapa karya beliau sebagai fokus pendukung utama. Warna – warna dingin dan suasana tenang mendominasi lukisan ini karena melukiskan suasana pagi hari yang cerah . Dan dilukisan ini Affandy lebih nenonjolkan obyek alam sebagai latar belakang. Perpaduan warna yang digunakan semakin menghidupkan lukisan tersebut karena warna yang digunakan padu antara warna satu dengan warna yang lain. Dan dilukisan tersebut gambar candi Borobudur terlihat sangat jelas tanpa kita harus menganalisis makna lukisan tersebut. Dan bentuk mataharinya tidak menyerupai matahari tet...